Dimulainya Ujian Keterampilan Khusus, Jika Lulus Diberikan Visa

25-04-’19  

Dimulainya Ujian Keterampilan Khusus, Jika Lulus Diberikan Visa

Telah dimulai ujian untuk memperoleh status izin tinggal yang baru sebagai Keterampilan Khusus / Tokutei Ginou sejak tanggal 13 , baik di dalam negeri maupun diluar negeri. Dari 14 bidang bisnis yang menjadi sasaran, 3 bidang pekerjaan yaitu caregiver, penginapan , food service, akan dimulai ujiannya di dalam bulan April. Sehingga untuk pekerjaan sederhana yang pada prinsipnya tidak diizinkan untuk bekerja, tetapi jika lulus dapat memperoleh visa. Pengatasan kekurangan tenaga kerja adalah point utama regulasi, tetapi banyak juga peserta ujian yang berpikir untuk bisa mengaplikasikan keterampilan yang telah dikuasainya di Jepang di negara sendiri.

Guen Ti Von Yun , 28 tahun, sebagai persiapan ujian bidang penginapan dan food service, sedang giat belajar tentang trend industry bisnis terkait dan istilah-istilah bahasa Jepang sopan dengan memeriksa website dan buku-buku tentang pelayanan tamu. Dia mengatakan ingin, “Saya ingin membawa pulang “ keramahtamahan/omotenasi Jepang dan menerapkannya di negara sendiri dan membuka usaha kafe yang menjadi impian sejak saya kanak-kanak.

Dia telah datang ke Jepang 3 tahun yang lalu dan telah menyelesaikan pendidikan di Nihongo Gakko dan Sekolah Vokasi Bisnis, dan saat ini sisa setengah tahun digunakan untuk mencari kerja. Awalnya dia datang ke Jepang dengan harapan bisa mendapatkan uang melalui kerja , tetapi dia mulai berpikir untuk rajin belajar tentang pelayanan dan manajemen toko melalui kerja sambilan di Convenience Store dan tempat lainnya.

Tokutei Ginou / Keterampilan Khusus adalah jenis status izin tinggal yang baru yang lahir karena revisi undang-undang imigrasi yang diberlakukan pada tanggal 1 April. Jika memenuhi kualifikasi seperti lulus ujian keterampilan untuk masing-masing pekerjaan dan ujian bahasa Jepang , maka bisa memperoleh yang memungkinkan untuk tinggal sampai 5 tahun.Kemudian, jika lulus ujian keterampilan yang diakui sebagai level yang lebih tinggi maka, memungkinkan untuk memperoleh izin tinggal yang tidak dibatasi frekuensi perpanjangannya.

Untuk ujian pertama bidang Care Giver akan dimulai dilaksanakan diluar negeri yaitu di Filipin pada tanggal 13. Untuk bidang penginapan dan food service akan dinilai kemampuan pelayanan, dan kemampuan sebagai staf memasak. Untuk bidang penginapan ujian akan dilaksanakan pada tanggal 14, bidang food service pada tanggal 25 dan 26 yang berlokasi pada masing-masing daerah di Jepang.

Organisasi bisnis dan Kementerian dan Departermen terkait akan melaksanakan ujian secara berkelanjutan dengan memperhatikan kecenderungan harapan peserta ujian kedepan. Mohammad Susumu Bila ( 26 tahun ), sedang belajar untuk menghadapi ujian bidang food service. Dia datang ke Jepang setelah menikah dengan wanita Jepang . Sebelumnya bekerja di NGO yang mensupport pengungsi di negaranya sebagai Ahli Gizi.

Dia mengatakan bahwa “ Kemampuan bahasa Jepang saya yang diperlukan untuk mendapatkan Visa untuk pekerjaan spesialis . Dan saat ini , saya memperoleh visa karena menikah dengan orang Jepang, dan saya mentargetkan supaya bisa memperoleh visa Tokutei Ginou dan bekerja sebagai staff di restoran dan lainnya. Pada masa depan, saya dan istri akan kembali ke Banglades dan ingin berkontribusi ke negara sendiri , “ negara yang paling miskin di Asia “ dengan mengaplikasikan pengetahuan bidang makanan dan kesehatan. Saya yakin , banyak hal yang bisa dipelajari di Jepang.

Dikutip dan diterjemahkan dari Koran Nihon Keizai Shinbun 13 April 2019;
Oleh :

Bulan Legal Support Office
141-0031 Tokyo Shinagawa-ku Nishi Gotanda 1-4-8
Shuwa Gotandamae Residence Room No.413

TEL : 03-6875-8237

MOBILE ; 070-6979-2664


10 artikel terbaru

06-09-22Cara dilacak proses pengajuan VISA di Jepang

11-09-20Informasi Pekerjaan tentang Tokutei-Gino Visa

16-07-20Aplikasi dan situs web yang berguna jika terjadi bencana

28-05-20Memperkenalkan situs yang mengirimkan informasi tentang coronavirus baru dalam berbagai bahasa

02-04-20Usaha Penginapan Pribadi mulai diseluruh Jepang dengan Undang-Undang yang baru

02-04-20Bantuan Untuk Yang Tidak Membayar Pensiun Nasional

02-04-20Mencoloknya Ketergantungan Kepada Orang Asing Untuk Bidang Manufaktur

26-03-20Pekerjaan Bidang Manufaktur untuk orang Asing.

26-03-20Dukungan Pekerjaan Untuk SDM Asia Tenggara

26-03-20Keterbatasan Permintaan Kepada Orang Asing Pada Sektor Konstruksi .

*